MAN Limboto Juara Pidato 3 Bahasa

LIMBOTO (Humas) –  Momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda tingkat Kabupaten Gorontalo menjadi ruang pembuktian akan kualitas Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Limboto. Pasalnya, MAN Limboto menyabet 3 kejuaraan sekaligus pada ajang Lomba Pidato Bahasa Inggris, Arab, Indonesia dan Gorontalo.
Kegiatan yang digagas Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kab. Gorontalo itu diikuti pula oleh perwakilan SMK / SMA dan MA se-Kabgor, pecan kemarin.
MAN Limboto berhasil dinobatkan sebagai juara setelah sebelumnya menyisihkan sejumlah sekolah lainnya pada babak semi final.
Adapun kejuaran yang berhasil diperoleh yakni juara 1 pidato Bahasa Inggris atasnama Julian Tolingguhu, juara 1 pidato Bahasa Arab atasnama Usran Arsyad dan juara 1 pidato Bahasa Indonesia atasnama Septyadi Fathurrahman serta juara 2 pidato bahasa Gorontalo atasnama Fatma Adan.
Menanggapi perolehan prestasi itu, Kepala Madrasah Aliyah Negeri Limboto Faisal N. Tuli mengaku bersyukur. Baginya prestasi ini merupakan kado di hari Sumpah Pemuda.
Secara khusus Faisal tak lupa mengucapkan terima kasih kepada segenap yang mendukung hingga prestasi bisa kembali diraih.
“Ucapan terima kasih teristimewa saya sampaikan kepada para pembina  seperti DR. Nasir M. Ali, Atik Maratus Shalihah, S.Ag, serta Dra. Aisa Djaini. Insya Allah kedepan prestasi ini tetap bisa dipertahankan,” tandasnya. (uq/Nurmiaty)


No comments:

Write a Comment


Top